Pengertian Jaringan Komputer

Posting Komentar


Menurut devinisi, yang dimaksud dengan Jaringan Komputer (komputer network) adalah suatu himpunan interkoneksi sejumlah komputer autonomous. Dalam bahasa yang populer dapat dijelaskan bahwa jaringan komputer adalah kumpulan beberapa komputer (dan perangkat lain, seperti : router, switch, dsb) yang saling terhubung satu sama lain melalui media perantara. Media perantara ini bisa berupa media kabel ataupun nirkabel (tanpa kabel). Informasi berupa data akan mengalir dari satu komputer ke komputer lainnya atau dari satu komputer ke perangkat yang lain, sehingga masing-masing komputer yang terhubung tersebut bisa saling bertukar data atau berbagi perangkat keras. Untuk memudahkan memahami jaringan komputer, para ahli telah membagi jaringan komputer berdasarkan beberapa klasifikasi, diantaranya :

1.       Berdasarkan area atau skala.
2.       Berdasarkan media penghantar.
3.       Berdasarkan fungsi. 

Namun ada juga yang membagi  jaringan komputer menjadi 4, yaitu :
a.       Berdasarkan area atau skala.
b.      Berdasarkan media penghantar.
c.       Berdasarkan fungsi.
d.      Berdasarkan point-pointnya. 

·         Berdasarkan skala atau area, jaringan komputer dapat dibagi menjadi 4 jenis yaitu :
1.       Lokal Area Network (LAN).
          Jaringan lokal yang dibuat pada area terbatas. Misalkan dalam satu gedung atau dalam satu ruangan. Kadang kala jaringan lokal disebut juga jaringan personal atau privat. LAN biasa digunakan pada sebuah jaringan kecil yang menggunakan resource secara bersama, seperti penggunaan printer secara bersama, penggunaan media penyimpanan secara bersama, dsb.

2.       Metropolitan Area Network (MAN).
          MAN menggunakan metode yang sama dengan LAN, namun daerah cakupannya lebih luas. Daerah cakupan MAN bisa satu RW, beberapa kantor yang berada dalam komplek yang sama, satu atau beberapa desa, satu atau beberapa kota.

3.       World Area Network (WAN).
          WAN, cakupan WAN meliputi satu kawasan,satu negara, satu pulau, bahkan satu dunia. Metode yang digunakan WAN hampir sama dengan LAN dan MAN umumnya Wan dihubungkan dengan jaringan telephone digital. Namun media transvisi lainpun dapat digunakan.

4.       Internet
          Adalah interkoneksi jaringan komputer skala besar (mirip WAN), yang dihubungkan menggunakan protokol khusus. Cakupan inetrnet adalah satu dunia bahkan antar planet. Koneksi antar jaringan komputer dapet dilakukan berkat dukungan protokol yang khas yaitu TCP (Transmision Control Protokol) /IP (Internet Protokol) .

Jarak/cakupan (meter)
Contoh
Jenis
10 s/d 100
Ruangan
LAN
100 s/d 1000
Gedung
LAN
1000 s/d 10.000
Kampung
LAN
10.000 s/d 100.000
Kota
MAN
100.000 s/d 1.000.000
Negara
WAN
1.000.000 s/d 10.000.000
Benua
WAN

                 
Berdasarkan media penghantar dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu :
a.       Wire Network .
           Adalah jarinagn komputer yang menggunakan kabel sebagi media penghantar. Jadi, data mengalir pada kabel. Kabel  yang umum digunakan pada jaringan komputer biasanyaberbahan dasar tembaga. Adajuga jenis kabel lain yang menggunakan bahan sejenis fiber yang disebut fiber optik atau serat optik. Biasanya bahan tembaga banyak digunakan pada LAN sedangkan untuk MAN atau WAN menggunakan kabel tembaga dan serat optik. 

b.      Wireless Network
          Adalah jaringa tanpa kabel yang menggunakan media penghantar gelombang radio atau cahaya infra red atau laser, saat ini  sudah semakin banyak pubik area atau lokasi tertentu yang menyediakan layanan  wireless network. Frekuensi yang digunakan biasanya dikisaran 2,4 ghz dan 5,8 ghz. Sedangkan penggunaan infra red dan laser umumnya hanya terbatas untuk jenis jaringan yang hanya melibatkan 2 buah komputer saja atau disebut point to poin. 

                BERDASARKAN POLA OPERASI
Berdasarkan pola operasi atau fungsinya, jaringan komputer dapat dibagi menjadi dua jenis yaitu :
a.       Client Server 
                   Adalah jaringan komputer yang mengharuskan salah satu (atau lebih) komputer difungsikan sebagai server atau center. Server melayani komputer lain yang disebut client. Layanan yang diberikan bisa berupa access web, e-mail, file, atau yang lain. Client server banyak dijumpai pada jaringan internet. Namun, LAN atau jaringan lainpun bisa mengimplementasikan client server, hal ini sangat bergantung pada kebutuhan masing-masing 

b.      Peer To Peer 
                   Adalah jaringan komputer dimana setiap komputer bisa menjadi server sekaligus client. Jadi, tidak ada komputer yang lebih utama dibandingkan komputer lain setiap komputer dapat menerima dan memberikan access dari/ke komputer lain. Peer to peer banyaak diimplementasikan pada LAN walaupun dapat juga diimplementasikan pada MAN, WAN atau internet namun hal ini kurang lazim salah satu alasannya adalah masalah management dan security. Cukup sulit menjamin security pada jaringan peer to peer mana kala pengguna komputer sudah sangat banyak.

Topologi jaringan komputer dapat diartikan sebagai layout atau arsitektur atau diagram jaringan komputer. Topologi merupakan suatu aturan/rules bagaimana menghubungkan komputer (node) secara fisik. Topologi berkaitan dengan cara komponen-komponen jaringan (seperti : server, work station, router, switch ) saling berkomunikasi melalui media transmisi data. Ketika kita memutuskan untuk memilih suatu topologi maka kita perlu mengikuti spesifikasi yang diberlakukan atas topologi tsb. 

Ada 2 kategori topologi, yaitu Fisical Topologi (topologi fisik) dan Logical Topologi (topologi logika)
Topologi Fisik berkaitan dengan lay out atau bentuk jaringan sedangkan topologi logika berkaitan dengan bagaimana data mengalir dalam topologi fisik. 
Topologi Fisik diibaratkan seperti tubuh, maka topologi logika dapat diibaratkan seperti aliran darah yang mengalir dalam tubuh.

Topologi Fisik komputer dapat juga digunakan untuk mempermdah memahami jaringan komputer. Ada 5 topologi utama yang menjadi dasar bagi pengembangan topologi yang lain, yaitu :
a.       BUS 

          Topologi bus sering juga disebut disy chain/ethernet bus technologieas sebutan terakhir diberikan karena pada topologi bus digunakan perangkat jaringan/network interface cards (eincy) bernama ethernett jaringan yang menggunakan topologi bus dapat dikenali dari penggunaan sebuah kabel back bone (kabel utama) yang menghubungkan semua peralatan jaringan (device) karena kabel backbone menjadi salah satunya jalan bagi

b.      RING

          Sangat berbeda dengan topologi bus sesuai dengan namanya, jringan yang menggunakan topologi ini dapat dikenali dari kabel backbone yang membentuk cincin. Setiap komputer terhubung dengan kabel backbone. Setelah sampai pada komputer terakhir maka ujung kabel akan kembali dihubungkan  dengan komputer pertama. 

c.       STAR

          Dikenali dengan keberadaan sebuah central berupa hub yang menghubungkan semua node. Setiap node menggunakan sebuah kabel UTP atau STP yang dihubungkan dari ethernet card ke hub. Banyak sekali jaringan rumah, sekolah, pertokoan, laboratorium, dan kantor yang menggunakan topologi ini .

Beberapa karakteristik jaringan TOPOLOGI STAR antara lain :
1.       Menggunakan central berupa hub atau swicth
2.       Kabel yang digunakan berjenis coaxsial, UTP, dan STP yang menghubungkan masing-masing node dengan hub
3.       Jika salah satu segmen kabel putus atau satu atau lebih node crash maka hanya segmen itu saj ayayng lumpuh, sementara jaringan tetap dapat berfungsi.
4.       Jika hub atau central rusak maka jaringan akan lumpuh
5.       Ppengiriman data menggunakan metode CSMA/CD (Carrier Sense Multiple Access/Collision Detection) baseband.
6.       Data mengalir pada sebuah kabel secara bolak-balik.
7.       Sering terjadi banjir data dan collision (tabrakan data) sehingga dapat menurunkan performa jaringan. Namun hal ini dapat diantisipasi oleh switch yang dapat mengatur lalu lintas data sehingga kecepatan maksimal dapat dicapai.
8.       Relatif lebih mahal dibandingkan topologi bus, namun proses instalasi mudah dan  cocok diimplementasikan pada jaringan berskala kecil maupun besarr

d.      TREE

          Disebut juga topologi Star-Bus atau Star/Bus Hybrid merupakan gabungan beberapa topologi star yang dihubungkan dengan topologi bus. Topologi tree digunakan untuk menghubungkan beberapa lan dengan lan lain. Hubungan antara LAN dilakukan via Hub masing-masing Hub dapat dianggap sebagai akar (root)  dari masing-masing pohon (TREE). Topologi tree dapat mengatasi kekurangan topologi bus yang disebabkan persoalan broadcast trafic, dan kekurangan dan kekurangan topologi star yang disebabkan oleh keterbatasan port hub.

e.      MESH 

          Dapat dikenali dengaaan hubungan point to poin atau satu satu kesetiapp komputer. Setiap komputer terhubung ke komputer lain melalui kabel, bis menggunakan kabel coaxial twister void bahkan serat optik. Toplogi mesh sangat jarang diimplementasikan selain rumit juga boros kabel. 

                Peralatan network
Beberapa peralatan network standar yang sering digunakan untuk internet working adalah :
1.       NIC
2.       Repeater
3.       HUB
4.       Bridge
5.       Switch
6.       Router


Demikian Sekilas Informasi Yang Mudah Mudahan Bermanfaat Untuk Anda Sekalian. Salam Pelajar.. :)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter